E-Survey Pelayanan Kepolisian di Polres Torut, AKP Petrus Sandale: Semoga Bisa Meraih Predikat WBK

    E-Survey Pelayanan Kepolisian di Polres Torut, AKP Petrus Sandale: Semoga Bisa Meraih Predikat WBK

    TORAJA UTARA - Hari ini Unit Pelayanan Administrasi (Yanmin) SKCK Sat Intelkam Polres Toraja Utara (Torut) menggelar Sosialisasi Survey Pelayanan Kepolisian kepada Masyarakat yang dilakukan secara manual dan elektrik (E-Survey) melalui handphone, Rabu (10/08/2022).

    Kegiatan sosialisasi tersebut digelar oleh Kaur Yanmin Sat Intelkam Bripka Andriyanto kepada Masyarakat disela berlangsungnya pelayanan di Ruang Pelayanan Administrasi Sat Intelakam Polres Toraja Utara.

    Tujuan dilakukan sosialisasi Penilaian Kepuasan Pelayanan Kepolisian kepada Masyarakat ini bertujuan agar Masyarakat dapat mengetahui sistem atau tata cara penilaian kepuasan Masyarakat akan pelayanan yang diberikan dan dialami saat mendapatkan pelayanan.

    Kapolres Toraja Utara AKBP Eko Suroso, melalui Kasat Intelkam AKP Petrus Sandale, menjelaskan bahwa dengan dilakukannya sosialisasi ini para personil benar-benar dapat meningkatan kualitas pelayanan publik.

    Diharapkan dengan adanya sosialisasi Survey Pelayanan Kepolisian oleh Masyarakat dapat memberi partisipasi dengan memberikan masukan yang obyektif dan dapat dipertanggungjawabkan, serta memberikan pesan bahwa pelayanan yang diberikan akuntabel pada bidang pelayanan publik.

    “Dengan adanya inovasi ini Masyarakat mampu memberikan penilaian dengan mudah, cepat, dan tanpa intimidasi pihak mana pun. Artinya, mereka semua mengisi berdasarkan hati nurani dan kesadaran diri, bukan karena paksaan siapa pun", ucap Kasat Intelkam.

    Lanjut kata Kasat Intelkam Pres Toraja Utara, bahwa pengisian Survey Pelayanan Kepolisian oleh Masyarakat dapat dilakukan lebih mudah, sederhana, dan tidak ribet. Selain dengan mengisi secara manual, penilaian juga dapat dilakukan hanya dengan menggunakan handphone. 

    "Semoga dengan hasil penilaian oleh Masyarakat, Polres Toraja Utara dapat meraih predikat WBK/WBBM", harap Kasat Intelkam. 

    (Widian) 

    Sumber: Humas Polres Toraja Utara Polda Sulsel

    polres toraja utara akbp eko suroso akp petrus sandale survey kepuasan masyarakat intelkam
    SULSEL INDONESIA SATU

    SULSEL INDONESIA SATU

    Artikel Sebelumnya

    Jalin Kerjasama Sejarah dan Budaya, UPT...

    Artikel Berikutnya

    Kapolres Pangkep AKBP Ibrahim Aji Hadiri...

    Berita terkait